UIN Jakarta Laksanakan Entry Meeting Audit KAP Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2024
UIN Jakarta Laksanakan Entry Meeting Audit KAP Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2024

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar Entry Meeting Audit Laporan Keuangan Tahun Anggaran (TA) 2024 yang dilakukan oleh Kantor Akuntan Publik (KAP) Ishak, Saleh, Soewondo & Partner. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan anggaran universitas.

Ketua Satuan Pengawas Internal (SPI) UIN Jakarta, Dr. Yulianti, M.Si., CGAE., CFA., dalam pengantarnya mengungkapkan, kegiatan entry meeting dilakukan sebagai bagian dari pemeriksaan internal laporan keuangan UIN Jakarta tahun 2024. Pemeriksaan dilakukan oleh KAP terpilih, yaitu KAP Ishak, Saleh, Soewondo & Partner yang terpilih dari banyak KAP.

“Bahwa KAP yang ditunjuk telah melalui proses seleksi ketat. Dari belasan KAP yang mendaftar, tiga terbaik dipilih dan diseleksi langsung oleh Dewan Pengawas sebelum akhirnya terpilih satu KAP yang paling memenuhi kriteria untuk melakukan audit keuangan UIN Jakarta 2024,” ungkapnya.

Associate Partner Kantor Akuntan Publik Ishak, Saleh, Soewondo & Partner, Six Boni Istomo, mengapresiasi keterpilihan kantornya untuk melakukan audit Laporan Keuangan UIN Jakarta. “Kami akan melakukan audit sesuai prinsip pemeriksaan keuangan sehingga juga bisa memberikan masukan atas laporan keuangan. Kami juga berkomitmen untuk menyelesaikan audit tepat waktu,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Prof. Dr. Imam Subchi M.A., mengungkapkan urgensi pelaksanaan audit guna menjamin transparansi dan akuntabilitas penggunaan anggaran UIN Jakarta. Terlebih, sebutnya, UIN Jakarta juga terus mencatatkan pertumbuhan signifikan di sisi pendapatan maupun belanja universitas.

Sepanjang tahun 2024, pendapatan dan belanja UIN Jakarta mencapai Rp947 miliar, sementara tahun-tahun sebelumnya  pendapatan dan belanja yang dikelola hanya sebesar Rp650 miliar. “Ini menunjukkan adanya lonjakan yang perlu dikelola dengan baik,” ujarnya.

Untuk pendapatan, Prof. Imam menuturkan, peningkatan tersebut tidak lepas dari kerja keras seluruh pihak di lingkungan UIN Jakarta. Salah satunya integrasi keuangan Rumah Sakit Haji UIN Syarif Hidayatullah ke dalam sistem keuangan universitas.

Peningkatan pendapatan juga ditopang oleh kinerja sejumlah unit lain. Diantaranya Pusat Pengembangan Bisnis turut berkontribusi signifikan. “Pendapatan dari Pusat Pengembangan Bisnis yang biasanya Rp300 juta kini meningkat menjadi Rp12 miliar, sedangkan Syahida Inn yang sebelumnya mencatatkan pendapatan Rp3 miliar kini naik menjadi Rp8 miliar,” ungkapnya.

Faktor lain yang berkontribusi pada kenaikan pendapatan adalah rasionalisasi Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang sebelumnya tidak mengalami penyesuaian dalam beberapa tahun terakhir.

Peningkatan pendapatan, sambungnya, sangat penting dalam menopang kapasitas pembiayaan UIN Jakarta dalam meningkatkan kualitas sarana prasarana layanan sivitas. “Terutama untuk peningkatan sarana prasarana belajar para mahasiswa,” imbuhnya.

Lebih jauh, Rektor UIN Jakarta, Prof. Asep Saepudin Jahar, M.A., Ph.D., kembali menegaskan pentingnya seluruh unit di lingkungan universitas untuk tidak hanya memahami kinerja anggaran dengan jumlah realisasi anggaran yang besar. Menurutnya, kinerja anggaran juga perlu dilihat aspek efisiensi dan efektivitas dalam penggunaannya.

“Anggaran harus dialokasikan untuk memenuhi kebutuhan sivitas akademika, terutama mahasiswa, serta sejalan dengan program internasionalisasi yang tidak sekadar formalitas,” tegasnya.

Lebih lanjut, Prof. Asep berharap KAP terpilih juga dapat memberikan masukan yang konstruktif bagi UIN Jakarta dalam pengelolaan keuangan yang lebih baik. Di sisi lain, Rektor juga menekankan agar pengelola keuangan universitas terus meningkatkan kompetensi, khususnya dalam memahami regulasi di bidang keuangan.

“Ini penting agar kita terus berakselerasi dalam keteraturan dan tata kelola keuangan yang lebih baik,” pungkasnya.

Diketahui, kegiatan audit dijadwalkan mulai tanggal 31 Januari dan ditargetkan selesai dalam bentuk penyampaian laporan akhir pada 11 April mendatang. Terdapat sejumlah tahapan dalam kegiatan pemeriksaan, diantaranya tahapan permintaan dan pemenuhan data terhitung mulai 31 Januari s.d. 21 Februari, tahapan pekerjaan lapangan 17 s.d. 21 Februari, Analisa data 24 Februari s.d. 14 Maret, penyusunan draft laporan dan diskusi 24-27 Maret, sebelum kemudian disampaikan dalam bentuk laporan final pada 11 April 2025.

Kegiatan Entry Meeting Audit Laporan Keuangan Tahun Anggaran (TA) 2024 sendiri diikuti pimpinan di Tingkat biro, lembaga, fakultas, dan unit lain di lingkungan UIN Jakarta. Seluruh pihak berharap proses audit laporan keuangan dapat berjalan dengan baik dan menghasilkan evaluasi yang dapat mendukung tata kelola keuangan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang lebih transparan, efisien, dan berdaya guna.