UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Gelar Sosialisasi SBM dan Tarif Layanan
Ciputat - Selasa, 03 April 2018 bertempat di Ruang Diorama Gedung Auditorium Harun Nasution, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar sosialisasi SK Rektor Interpretasi SBM TA 2018 sebagai wujud implementasi PMK 49/2017 tentang Standar Biaya Masukan TA 2018. Acara dibuka oleh Wakil Rektor Administrasi Umum, Prof. Dr. Abdul Hamid, MS beserta Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan, Drs. Subarja, M.Pd dan dihadiri oleh segenap Pimpinan Fakultas/Unit Kerja mulai dari Dekan hingga para Bendahara di fakultas/unit kerja masing-masing.
Dalam kesempatan acara ini juga di sosialisasikan tentang PMK 168/2017 tentang tarif layanan BLU UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Pedoman Pelaksanaan Revisi Anggaran, dan Pedoman Pelaksanaan dan Pertanggungjawaban dalam lingkup UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Setelah acara sosialisasi, pada hari selanjutnya akan dilakukan reviu atas usulan revisi anggaran. (ady cahyadi)